PELANGGARAN HAK DAN PENGINGKARAN KEWAJIBAN
Berikut ini , Soal LKS Essay Pelanggaran Hak dan Kewajiban PKN Kurikulum2013, beserta kunci Jawabannya, untuk siswa SMA/SMK/MA/MAK/Sederajat.
Soal Essay 1-10
1. Apa yang dimaksud dengan Hak Asasi Manusia?
Jawaban: Pengertian Hak Asasi Manusia adalah hak dasar yang dimiliki manusia sejak dilahirkan ke dunia yang secara kodrati sudah melekat dalam diri manusia tersebut yang harus dijunjung tinggi dan diakui oleh semua orang. Mahluk yang diciptakan oleh Tuhan Yang Maha Esa dengan segala kesempurnaanya yaitu manusia.
2. Apa yang dimaksud dengan hak dan kewajiban?
Jawaban: PENGERTIAN HAK DAN KEWAJIBAN.
Hak adalah: Sesuatu yang mutlak menjadi milik kita dan penggunaannya tergantung kepada kita sendiri. Contohnya: hak mendapatkan pengajaran, hak mengeluarkan pendapat.
Kewajiban adalah: Sesuatu yang harus dilakukan dengan penuh rasa tanggung jawab.
3. Apa yang dimaksud dengan hak untuk hidup?
Jawaban: Hak untuk hidup adalah suatu prinsip moral yang didasarkan pada keyakinan bahwa seorang manusia memiliki hak untuk hidupdan, terutama, tidak seharusnya dibunuh oleh manusia lainnya. … Evolusi hak asasi manusia sebagai suatu konsep berlangsung perlahan dalam sejumlah bidang melalui berbagai cara.
4. Apa yang dimaksud dengan asasi?
Jawaban: Hak Asasi Manusia (HAM) adalah prinsip-prinsip moral atau norma-norma, yang menggambarkan standar tertentu dari perilaku manusia, dan dilindungi secara teratur sebagai hak-hak hukum dalam hukum kota dan internasional.
5. Apa saja yang menjadi kewajiban warga negara?
Jawaban: Contoh sederhana kewajiban sebagai warga negara Indonesia yang baik adalah:
a. Wajib membela negara. …
b. Wajib membayar pajak dan retribusi. …
c. Wajib mentaati peraturan dan hukum yang berlaku. …
d. Wajib memberikan masukan dan kritikan terhadap jalannya pemerintahan. …
e. Wajib ikut serta dalam pembangunan negara.
6. Apakah yang dimaksud dengan tanggung jawab?
Jawaban: Tanggung Jawab adalah kesadaran diri manusia terhadap semua tingkah laku dan perbuatan yang disengaja atau pun tidak di sengaja. Tanggung jawab juga harus berasalah dari dalam hati dan kemauan diri sendiri atas kewajiban yang harus di tanggungjawabkan.
7. Bagaimana cara anda menghormati hak orang lain?
Jawaban:
1. Saling tenggang rasa
2. Menjaga hubungan baik diantara warga masyarakat
3. Menghargai pendapat orang lain
4. Berlaku sopan, ramah terhadap sesama.
8. Apakah pembatasan menyatakan pendapat termasuk bentuk pelanggaran hak warga negara?
Jawaban: Ya, karena hak menyatakan pendapat dimiliki oleh setiap warga negara dan sudah diatur di UUD.
9. Sebutkan dasar hukum kewajiban negara menjunjung hukum dan pemerintahan?
Jawaban: Pasal 27 Ayat 1 UUD 1945 : Segala warga negara bersamaan kedudukannya di dalam hukum dan pemerintahan dan wajib menjunjun hukum dan pemerintahan itu dengan tidak ada kecualinya.
10. Apakah melanggar hukum bisa dikategorikan pengingkaran kewajiban?
Jawaban: tentu tidak. kewajiban merupakan hal yang mutlak kita penuhi, sementara melanggar hukum bukanlah hal yang mutlak kita lakukan.