Pada artikel kali ini kang darus akan membahas tentang Penjelasan Perbedan cerpen dan novel
Penjelasan Cerpen
Cerpen merupakan singkatan dari Cerita Pendek adalah bentuk dari prosa naratif fiktif yang cenderung lebih padat dan panjang. Dimana didalam prosa ini menceritakan tentang kisah yang dialami dengan seseorang secara ringkas.
Didalam menggambarkan cerita tersebut diikuti dengan berbagai macam permasalahan dan juga solusi dari apa yang terjadi. Perlu kalian ketahui bahwa cerpen mempunyai kesan tunggal yang hanya fokus dengan satu tokoh.
Ciri – Ciri Sebuah Cerpen
Sama halnya dengan jenis karya sastra lainnya, Cerpen memiliki beberapa karakteristik yang dapat membedakannya dengan jenis karya sastra lainnya, yaitu diantaranya adalah :
1. Didalam penulisannya, cerpen terdiri dari kurang lebih 10.000 kata.
2. Dapat langsung selesai dibaca hanya sekali duduk saja.
3. Cerita pendek bersifat fiktif.
4. Didalam cerpen hanya terdapat satu alur saja yaitu alur tunggal.
5. Isi dari cerpen biasanya berasal dari kehidupan sehari-hari.
6. Dalam penulisannya, cerpen cenderung menggunakan kata-kata yang mudah untuk dipahami.
7. Bentuk tulisan dari cerpen lebih singkat dibandingkan dengan Novel.
8. Bentuk penokohan dari teks ini sangat sederhana.
9. Kesan dan juga pesan yang diberikan sangat mendalam sehingga membuat para pembaca ikut merasakan isi dari cerita pendek tersebut.
Struktur Pembentuk Cerpen
Struktur dari cerpen hampir sama dengan teks Anekdot, terdapat beberapa unsur yang menyusun teks cerita pendek ini, yaitu sebagai berikut :
Abstrak, merupakan salah satu struktur cerpen yang berisi penggambaran awal dari cerita tersebut.
Orientasi, merupakan salah satu struktur yang berhubungan dengan waktu, suasana, tempat yang ada didalam teks tersebut.
Komplikasi, adalah salah satu struktur yang berisi konflik dan merujuk pada klimaks serta sudah mendapatkan solusi dari permasalahan tersebut.
Resolusi, adalah salah satu struktur yang menyatakan sebuah solusi dari permasalahan yang terjadi.
Koda, adalah salah satu struktur yang berisi pesan dan kesan yang ditujukan untuk para pembaca.
Penjelasan Novel
Novel adalah sebuah prosa yang memiliki bentuk tulisan cukup panjang serta mengandung rangkaian cerita dari hidup seorang tokoh beserta dengan orang-orang yang ada disekitarnya dengan menonjolkan berbagai macam watak dan sifat dari para tokoh.
Meskipun sama-sama berisi tentang kisah kehidupan dari seorang tokoh. Namun, Novel memiliki perbedaan yang cukup jelas dengan cerpen. Novel ditulis kedalam bentuk prosa yang panjang dan juga kompleks serta tidak ada batasan tulisan dan sajaknya.
Didalam Novel terdapat bebrapa karakteristik yang digunakan untuk membedakannya dengan teks lain, yaitu antara lain :
– Secara umum novel memiliki jumlah kata sekitar 35.000 serta dibuat sekurang-kurangnya 100 halaman.
-. Waktu yang dibutuhkan untuk membaca habis novel tersebut sekitar 3 jam.
– Didalam novel terdapat alur cerita yang sangat rumit dan kompleks.
– Sebuah cerita yang ditulis didalam novel mempunyai lebih dari sati Impresi, efek dan juga emosi.
– Dalam pembuatannya novel ditulis dalam bentuk narasi yang selanjutnya didukung dengan deskripsi yang digunakan untuk memberikan gambaran tentang suasana yang terjadi didalamnya.
Novel dibuat dalam bentuk yang sangat panjang, tetapi didalamnya terdapat kalimat yang diulang-ulang.
Struktur Pembentuk Novel
Tidak hanya ciri-ciri saja, Novel juga memiliki struktur yang cenderung sama dengan cerpen, yaitu antara lain sebagai berikut :
Abstrak, yaitu salah satu struktur yang terletak dibagian awal dalam novel yang berisi ringkasan cerita.
Orientasi, yaitu salah satu struktur yang berisi tentang pengenalan dari suatu peristiwa, mulai dari pengenalan tokoh serta penokohannya, dan latar waktu hingga suasananya.
Komplikasi, adalah salah satu struktur yang menceritakan rangkaian peristiwa yang dihubungkan dengan sebab dan akibat.
Evaluasi, yaitu salah satu struktur yang berikan permasalahan yang sudah mulai terjadi di bagian komplikasi.
Resolusi, adalah salah satu struktur yang didalamnya sudah terdapat solusi dari permasalahan yang sedang terjadi.
Koda, adalah bagian akhir atau penutup dari cerita novel.