Pada artikel kali ini kang darus akan membahas Istilah Metamorfosis
Istilah Metamorfosis
- Metamorfosis adalah suatu proses biologi dimana hewan secara fisik mengalami perkembangan biologis setelah dilahirkan atau menetas. Proses ini melibatkan perubahan bentuk atau struktur melalui pertumbuhan sel dan diferensiasi sel (Mysience, 2008). Metamorfosis biasanya terjadi pada fase berbeda-beda, dimulai dari larva atau nimfa, kadang melewati fase pupa, dan berakhir sebagai spesies dewasa.
- Metamorphosis berasal dari bahasa Yunani yaitu Greek = meta (diantara, sekitar, setelah), morphe` ( bentuk), osis (bagian dari). Metamorphosis merupakan perubahan bentuk selama perkembangan post- embrionik. Metamorphosis adalah suatu proses biologi di mana hewan secara fisik mengalami perkembangan biologis setelah dilahirkan atau menetas. Proses ini melibatkan perubahan bentuk atau struktur melalui pertumbuhan sel dan differensiasi sel.
Jenis – Jenis Metamorfosis
Jenis-jenis metamorphosis adalah sebagai berikut :
-
Metamorfosis tidak sempurna ( Hemimetabola )
Metamorphosis tidak sempurna merupakan metamorphosis yang melewati 3 tahapan yaitu dari telur menjadi limfa kemudian menjadi hewan dewasa.
Biasanya metamorphosis ini terjadi pada serangga seperti capung, belalang, kecoa, jangkrik dan lainnya. Pada metamorphosis tidak sempurna serangga mengalami bentuk dari telur menjadi dewasa yang tidak mencolok dalam daur hidupnya. Bentuk larva atau pra dewasanya disebut nimfa. Nimfa memiliki kemiripan dengan bentuk dewasa (imago), kecuali organ reproduksi dan sayap. Organ reproduksi pada nimpa belum berkembang, baru setelah dewasa organ reproduksinya berkembang dan serangga dapat bereproduksi. Pada metamorphosis tidak sempurna tidak terbentuk tahap pupa (kepompong).
7 Contoh Metamorfosis tidak sempurna Pada Hewan :
- Belalang
- Kecoa
- Ayam
- Kucing
- Capung
- Rayap
- Jangkrik