Simak Berikut Ini Penjelasan Perbedaan paguyuban dan organisasi

Posted on

Pada artikel kali ini kang darus akan membahas perbedaan paguyuban dan organisasi

Penjelasan Paguyuban 

paguyuban adalah kelompok masyarakat dalam kehidupan yang dijalani bersama sehingga akan mengalami hubungan antar sesama anggota yang alami.

Oleh karena proses kehidupan yang dijalaninya sangat murni dan alamiah, tentunya ini akan memberikan hubungan yang kekal dan bertahan lama.

Tidak dapat dipungkiri bahwa dalam kehidupan sehari-hari kita tentunya selalu mengalami interaksi sosial dan hubungan sosial dengan sesama manusia. Hal ini dikarenakan manusia merupakan makhluk sosial yang tidak bisa hidup sendiri dan pastinya selalu membutuhkan bantuan orang lain.

 

Penjelasan Organisasi

Pengertian organisasi adalah sebuah wadah atau tempat berkumpulnya sekelompok orang untuk bekerjasama secara rasional dan sistematis, terkendali, dan terpimpin untuk mencapai suatu tujuan tertentu dengan memanfaatkan sumber daya yang ada.

Pada umumnya organisasi akan memanfaatkan berbagai sumber daya tertentu dalam rangka untuk mencapai tujuan, seperti; uang, mesin, metode/ cara, lingkungan, sumber daya manusia, dan sumber daya lainnya, yang dilakukan secara sistematis, rasional, dan terkendali.

 

Tujuan Organisasi

Secara umum, beberapa tujuan organisasi adalah sebagai berikut ini:

  • Sebagai wadah untuk bersama-sama mencapai tujuan dengan efektif dan efisien.
  • Meningkatkan kemampuan, kemandirian, dan sumberdaya yang dimiliki.
  • Sebagai wadah bagi individu-individu yang ingin memiliki jabatan, penghargaan, dan pembagian kerja.
  • Sebagai wadah untuk mencari keuntungan secara bersama-sama.
  • Organisasi berperan dalam pengelolaan lingkungan secara bersama-sama.
  • Organisasi dapat membantun individu-individu untuk menambah pergaulan dan memanfaatkan waktu luang dengan baik.
  • Sebagai wadah untuk memiliki kekuasaan dan pengawasan.